PROFIL LULUSAN

www.binadarma.ac.id

Profil Lulusan

Profil Lulusan

menjadi lulusan ilmu komunikasi yang memiliki sikap profesional, pengetahuan teori komunikasi, dan memiliki keterampilan khusus dalam merancang pesan dan menganalisis media, mampu bekerja dengan tim, beradaptasi dengan tim dan memiliki dedikasi PRIDE (Persistent, Responsive, Inovative, Discipline dan Excelent)

Kompetensi Utama

  • Memiliki sikap profesionalisme, etika, moral, dan nasionalisme dengan menginternalisasi kemandirian keterampilan komunikasi sesuai dengan kebutuhan profesi industri dan sosial
  • Memahami teori komunikasi, mampu menerapkan secara kontekstual peran media massa dalam membentuk masyarakat, mengenali dampak budaya, dan memiliki kesadaran aspek etika komunikasi
  • Memiliki kesadaran dan wawasan luas tentang pengaruh ilmu komunikasi dalam konteks kehidupan khususnya sosial, budaya, ekonomi dan politik
  • mempunyai kemampuan teoritis dan keterampilan menerapkan ilmu komunikasi untuk bekerja dalam berbagai konteks komunikasi
  • memiliki keterampilan dalam memanfaatkan kemajuan teknologi komunikasi dan memahami efek sosial-komunikasi yang ditimnulkan akibat pemanfaatan teknologi tersebut
  • memiliki motivasi, sikap dan perilaku sesuai dengan etika profesi dalam mengembangkan profesionalisme di bidang komunikasi
  • memiliki kemampuan mengimplementasikan dan mengembangkan pengetahuan dan keterampilan komunikasi sesuai dengan kebutuhan profesi industri dan sosial

Kompetensi Pendukung

  • memiliki pengetahuan dan keterampilan pengelolaan sistem informasi dan audit komunikasi
  • memiliki keterampilan berbahasa inggris sebagai medium komunikasi di dunia profesional
  • memiliki kemampuan human relations, persuasi, dan negosiasi dalam menangani berbagai masalah komunikasi

www.binadarma.ac.id

Jalan Jenderal Ahmad Yani No.12 Plaju Palembang, Sumatera Selatan, 30264

universitas@binadarma.ac.id

Contact